Sumber Gambar:http://informasikomputer.com/mengenal-istilah-root-di-android/
- Multiple Devices (Beragam merk)
Seperti yang udah kamu ketahui semua, OS produk google ini mengharuskan kamu meregister akun email yang menggunakan layanan dari Gmail. Jika kamu mempunyai banyak gadget Android, kamu gak perlu menggunakan banyak email untuk masing-masing gadgetmu tersebut. Jadi Android mengijinkan satu akun untuk banyak gadget, hal ini juga akan memudahkan kamu untuk mengontrol semua gadget-gadgetmu dalam satu handle.
Berbicara mengenai gadget tentu gak akan terlepas dari harga gadget tersebut. Nah disinilah android juaranya, dengan banyaknya vendor yang menyediakan gadget untuk ini secara otomatis banyak pilihan buat kalian yang mau beli Android. Dari harga dibawah satu juta sampai diatas 5 juta semuanya ada. Jadi berarapun gadget kamu, selalu banyak pilihan untuk Android.
Secanggih dan sehebat apapun gadget kamu, selama tampilannya itu-itu aja satu saat juga bakal bosen. Untungnya android ini adalah OS yang menyediakan banyak sekali kostumisasi. Dari Launcher, keyboard, SMS client dan berbagai fitur krusial lainnya semua siap disesuaikan sesuai selera kamu. Jadi jika kamu merasa bosan, tinggal kamu buka google play dan berikan sedikit sentuhan pada tampilan androidmu.
Biasanya pengguna smartphone pengin sesuatu yang spesial untuk gadgetnya pada saat dalam posisi stand by atau lock screen. Dalam hal ini android memberikan jalan opsi yang sangat menarik yaitu memungkinkan kita untuk memasang live wallpaper atau wallpaper bergerak. Kamu bisa menemukan dengan mudah apapun live wallpaper yang kamu inginkan untuk kamu pasang pada gadgetmu dengan berbagai aplikasi di Google Play. Emm..tapi perlu hati-hati fitur ini sedikit menguras baterai.
Widget pada android memiliki fungsi yang krusial, selain sebagai shortcut ketika akan menjalankan aplikasi. Juga bisa digunakan untuk secara langsung menjalankan fitur aplikasi tanpa perlu membuka aplikasinya terlebih dahulu. Nah ini menjadi salah satu daya tarik tersendiri bagi pengguna Android.
Mungkin pada berbagai platform fitur ini lebih dikenal dengan tema, hampir mirip sih namun launcher android ini bisa merubah tampilan bukan hanya pada desainnya saja melainkan diberi kebebasan untuk merombak total semua yang mungkin dirubah. Banyak developer penyedia aplikasi untuk ini, salah satu yang paling terkenal adalah Go Launcher. Jadi dengan fitur ini androidmu tidak akan membosankan, bahkan beberapa launcher mampu mengadopsi tampilan dari platform lain seperi Windows Phone, BB ataupun iOS.
Untuk meningkatkan performa android, kita bisa menggunakan akses super user dengan cara mengeroot Androidmu. Banyak kelebihan yang didapat untuk ini seperti kebebasan untuk menginstall aplikasi bawaan android, Blocking ads, optimasi penggunaan hardware dll.
- Terintegrasi Dengan Produk-Produk Google yang lain
Selain android, banyak produk-produk google yang lain. Jika kamu juga banyak menggunakan produk produk lain seperti Google Docs, Gmail, Google Drive, Google Calender, Google Maps, Google Music, Google+ ataupun Google Chrome kamu bisa mengitegrasikan semua kedalam androidmu, Kalau udah gitu kamu gak perlu repot-repot lagi mengecek update satu persatu karena semua itu dapat kamu integrasikan dalam satu akses dalam timelinemu
Memberikan hal penting tiap hari namun tetap dalam kontrol kita adalah kelebihan dari Google Now ini. Melihat prakiraan cuaca, searching sesuatu di Internet dan kelebihan lain ditawarkan pada fitur ini membuat Google Now ini m salah satu hal penting yang sayang untuk dilewatkan.
- Lebih Banyak Game dan Aplikasi
Sudah ratusan lebih developer aplikasi android turut mengambil peran dalam perkembangan Android, khususnya dukungan dalam hal pilihan aplikasi di Google Play. Yah sekarang ini bisa dibilang mau nyari apa aja google play udah siap sedia.
- Perkembangan dan Update yang cepat
Salah satu faktor kenapa Android banyak disukai adalah update yang cepat. Memperbaiki Bug, menambah fitur dan berbagai perkembangan lain google melakukannya dengan segera, sehingga penggunapun juga merasa sangat nyaman dengan ini.
Nah, kira kira begitulah kenapa Android berkembang pesat menjadi OS Smartphone paling cepat di seluruh dunia.
Ada pendapat lain?
sumber:http://www.aplikanologi.com/berita/10-alasan-kenapa-android-lebih-baik-dibandingkan-os-lain/